Selasa, 18 Februari 2014

Proposal Permohonan Bantuan Dana Untuk Ikut Suatu Kegiatan




PROPOSAL BANTUAN DANA DAN KERJASAMA PROGRAM PERTUKARAN PEMUDA INDONESIA MALAYSIA

Indonesia Malaysia Youth Exchange Program 2012




1.1.    Latar Belakang

Program Pertukaran Pemuda Indonesia-Malaysia (PPIM) atau juga sering disebut sebagai Indonesia-Malaysia Youth Exchange Program (IMYEP) merupakan salah satu implementasi dari Memorandum of Understanding antara pemerintah Indonesia dan Kementrian Belia dan Sukan Malaysia. Bentuk program ini adalah kegiatan bersama pemuda Indonesia dan Malaysia di Indonesia dan di Malaysia secara bergantian setiap tahunnya.

Kesepakatan tersebut bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada para pemuda untuk saling belajar pengalaman dari kedua negara khususnya dan dunia internasional umumnya. Program ini membutuhkan dukungan dan peran aktif dari pemuda-pemudi Indonesia-Malaysia, sehingga dapat memberikan kontribusi kepada negara dalam action, saran, rekomendasi, serta feedback dari program ini untuk pengembangan program dimasa mendatang.


1.2.    Tujuan dan Manfaat Program


a.      Tujuan Umum

Secara umum tujuan program ini adalah untuk memperluas wawasan kepemudaan dan kemasyarakatan yang meliputi bidang-bidang sosial, ekonomi, kebudayaan, teknologi, perdamaian, hak asasi manusia serta membangun pola pikir yang baru melalui analisa perbandingan yang objektif sehingga membawa langkah dan kebijakan baru dalam gerakan pembangunan masyarakat Indonesia.


b.     Tujuan Khusus

Secara khusus, program ini bertujuan agar pemuda dapat :

¬ Mempelajari bagaimana kondisi budaya, ekonomi, lingkungan dan teknologi di negara yang dikunjungi dan mendapatkan poin pembelajaran yang dapat diimplementasikan pada lingkungan masyarakat.


@ Copyright IMYEP 2012





¬ Saling bertukar informasi terbaru, pengalaman serta aktivitas kemasyarakatan di dalam dan di luar negeri.

¬ Mengembangkan bentuk hubungan kerjasama baru antara pemuda Indonesia-Malaysia

¬    Membawa image dan citra positif bangsa Indonesia di dunia Internasional.

¬    Mengenalkan dan mempromosikan pengetahuan, prilaku, serta keterampilan yang berhubungan dengan masyarakat yang demokratis.

¬    Mempersiapkan pemuda untuk berpartisipasi aktif melalui dinamika pengembangan masyarakat serta peningkatan keterampilan.

¬    Mendorong peserta untuk berkontribusi dalam pengembangan masyarakat melalui sumber daya dan tradisi yang mereka miliki.

Meningkatkan peran pemuda dalam pengembangan pemahaman budaya dan komunikasi, menghormati perbedaan, termasuk berkolaborasi serta bekerjasama antara masyarakat yang berbeda keyakinan dan agama.

II.      PELAKSANAAN KEGIATAN


a.                  Fase Persiapan (Pre – Depature)

Pembekalan persiapan program  serta berbagi  pengalaman  oleh  alumni  yang

tergabung dalam wadah organisasi Purna Caraka Muda Indonesia (PCMI). Pre-departure training diselenggarakan di Jakarta Selatan selama 3 hari yang nantinya akan berlangsung pada bulan Juni 2012. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mempersiapkan fisik dan mental peserta sebagai bekal menghadapi kehidupan dan suasana baru selama melaksanakan program.

b.                  Participant Orientation Camp

Kegiatan ini merupakan agenda awal penentuan grup.

c.                  Host Family

Selama  program  ini  berlangsung  peserta  akan  tinggal  pada  keluarga

angkat yang telah ditunjuk. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan pengalaman budaya, nilai dan cara hidup di Indonesia dan Malaysia sehingga terjadi saling pengertian dan apresiasi dua budaya yang berbeda.

d.     Courtesy Calls and Institutional Visits











Selama program peserta akan mengunjungi beberapa tempat, yang berkaitan dengan kenegaraan dan kepemudaan di negara Malaysia. Selain itu nantinya peserta akan berkesempatan untuk berdiskusi seputar bilateral kedua negara.

e.                  Culture Show and Exhibition

Selama program dilakukan beberapa kali pertunjukan budaya perpaduan

kesenian dari dua negara yaitu Indonesia dan Malaysia yang dipersembahkan untuk komunitas di tempat kita tinggal. Exhibition diadakan bersamaan dengan culture show, dimana partisipan Indonesia mempunyai stand khusus untuk menampilkan kebudayaan Indonesia, seperti kerajinan khas daerah, objek wisata&penginapan yang tersedia, dll.


III.    WAKTU DAN TEMPAT


Program ini berlangsung selama satu bulan yaitu dari pertengahan Juni 2012 hingga awal Juli 2012. Program ini dilaksanakan di dua tempat berdasarkan fase yang dilaksanakan , yaitu di Jakarta dan Malaysia.


IV.    PENYELENGGARA


Program ini merupakan kerjasama antara :

Dinas Pemuda dan Olahraga atau Dinas setempat yang menangani pemuda
            Kementeria Pemuda dan Olahraga RI

            Kementrian Belia dan Sukan Malaysia


V.      PESERTA

Berdasarkan hasil seleksi tiap - tiap provinsi pada Program Pertukaran Pemuda Antar Negara, maka terpilihlah Perwakilan Pertukaran Pemuda Indonesia Malaysia periode 2012 yang terdiri dari 33 Provinsi di Indonesia, yaitu:










@ Copyright IMYEP 2012





No
Asal Provinsi
Nama



1
Aceh
Raudhatul Jannah
2
Sumatera Utara
Nardus Liliana L. Tobing
3
Sumatera Barat
Yoga Mestika Putra



4
Riau
Muhammad Reza Mahaputra
5
Kepulauan Riau
Mulyani Hasan Djafari



6
Jambi
Mira Krisnawati
7
Bengkulu
Muhammad Iqbal, S.Kom
8
Sumatera Selatan
Rudi Hartono



9
Kep. Babel
Yuyun Wahyuningtyas
10
Lampung
Myra Desmayenni



11
Jawa Barat
Gelar Ramadhan
12
Banten
Al Mubaroq
13
DKI Jakarta
Alfiah Santi Saputri
14
Jawa Tengah
Cresti Eka Fitriana
15
DI Yogyakarta
Andhi Susanto
16
Jawa Timur
Faisal Maulana



17
Bali
Ni Luh Putu Era Adnyayanti
18
NTT
Mawarrany Hanas
19
NTB
Agus Salim
20
Kalimantan Barat
Hengki Wahyudi
21
Kalimantan Timur
Novietha Anggraini
22
Kalimantan Selatan
Jami Azwar
23
Kalimantan Tengah




24
Sulawesi Utara

25
Sulawesi Barat
Megawati Annas
26
Sulawesi Tengah
Baru mau seleksi



27
Sulawesi Tenggara
Andikayan Putra S.
28
Sulawesi Selatan
Zul Astri
29
Gorontalo
Belum ada hasil



30
Maluku
Stefanny Esty Diasz
31
Maluku Utara
Masih seleksi



32
Papua
Theresia Ineri Gharayoni Sroyer
33
Papua Barat
Uci Yulce Msiren





VI.  PEMBIAYAAN

Berdasarkan surat edaran dari Kementerian Pemuda dan Olahraga tentang pembiayaan, hal yang akan ditanggung oleh pemerintah adalah:

1.  Transportasi dari Propinsi ke Jakarta dan dari jakarta ke negara tujuan (PP).

2.  Perlengkapan dan Akomodasi selama pelatihan di Jakarta.








3. Perlengkapan dan Akomodasi selama program.

Sedangkan perihal pembiayaan untuk atribut kontingen, materi culture performance dan kepentingan pribadi lainnya ditanggung masing - masing peserta. Namun demikian, peserta dipersilahkan untuk mencari sponsor guna terlaksananya program tersebut dengan maksimal.


VII.  RANCANGAN ANGGARAN BIAYA

Rancangan Anggaran Biaya yang dibutuhkan untuk Peserta Pertukaran Pemuda Indonesia Malaysia periode 2012 adalah sebagai berikut :


Hal
Harga
Jumlah
Total




Atribut







1.Buku (Profile Kontingen)
10.000
1
10.000




2.Kartu Nama
20.000
5
100.000




3.Attire (Jas,Kemeja,Celana,Sepatu,Dasi/Scarf)
500.000
1
500.000




4.Kemeja Batik
50.000
2
100.000




5.T-shirt
30.000
2
60.000





6.
Sepatu Sport
50.000
1
50.000





7.
Sovenir Kenegaraan
50.000
50
2.500.000




Culture Performance







1.Peralatan Make-up
-
-
-





2.
Spanduk
-
-
-





3.
Dekorasi
-
-
-




5. Alat Tulis
30.000
1
30.000




Dokumentasi







1.CD
5.000
2
10.000





2.
Film Editing
-
-
-





3.
Handycam/camdig
1.000.000
1
2.000.000




Contingency Cost
3.500.000
1
3.500.000






TOTAL


Rp. 9.760.000








@ Copyright IMYEP 2012





VIII.   PENUTUP

Keberhasilan kontingen Indonesia sebagai duta bangsa dalam mengemban misi program Pertukaran Pemuda Indonesia Malaysia tahun 2012 ini tentunya tidak dapat berdiri sendiri. Kegiatan ini memerlukan dukungan dari semua pihak baik dari segi persiapan maupun dana. Untuk itu kami berharap bisa mendapatkan dukungan tersebut agar kegiatan ini dapat terlaksana tanpa mengalami kendala.


























































PENAWARAN KERJA SAMA


Berdasarkan informasi yang telah disampaikan pada proposal permohonan kerjasama terkait dengan kegiatan Pertukaran Pemuda Indonesia Malaysia periode 2012, maka dengan hormat kami mengajukan penawaran kerja sama kepada Perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin dengan paket penawarannya adalah sebagai berikut:

1.        SPONSOR TUNGGAL

Sponsor Tunggal yang dimaksud dalam hal ini adalah pihak tunggal yang menanggung 100 % RAB yang tercantum dalam proposal kegiatan Pertukaran Pemuda Indonesia Malaysia 2012, yang besarnya adalah Rp. 103.585.000. Kontraprestasi yang akan diterima oleh perusahaan adalah :

Pencantuman logo perusahaan dengan bagian 100% dari tempat yang disediakan untuk publikasi logo sponsor pada media berikut:

Atribut Kontingen (selama program berlangsung)

-            Buku Kontingen

-            Kartu Nama

-            T-Shirt

-            Baju Kontingen

Culture Performance dan Club Activities

-            Spanduk Culture Performance

-            Soft Copy Indonesia's Profile

-            Alat tulis

-            Poster

Dokumentasi Pasca Program

-            Laporan Kegiatan kepada Pemerintah tingkat kota, propinsi dan Kementerian Pemuda dan Olahraga dari masing masing propinsi (25 peserta)

-            Sosialisasi kegiatan dalam bentuk dokumentasi film kepada pelajar SMU/ Universitas untuk program tahun depan


2.        SPONSOR UTAMA

Sponsor Utama yang dimaksud dalam hal ini adalah para pihak yang menanggung 50 % RAB yang tercantum dalam proposal kegiatan Program Pertukaran Pemuda







Indonesia Malaysia periode 2012, yang besarnya adalah Rp. 51.792.500. Panitia berhak menerima Sponsor Utama sebanyak 2 perusahaan dengan latar belakang industri yang berbeda dan kontraprestasi yang akan diterima oleh perusahaan tersebut adalah :

Pencantuman logo perusahaan dengan bagian 50% dari tempat yang disediakan untuk publikasi logo sponsor pada media berikut:

Atribut Kontingen (selama program berlangsung)

-            Buku Kontingen

-            Kartu Nama

-            T-Shirt

-            Baju kontingen

Culture Performance

-            Spanduk Culture Performance

-            Soft Copy Indonesia's Profile

-            Alat tulis

-            Poster

Dokumentasi Pasca Program

-            Laporan Kegiatan kepada Pemerintah tingkat kota,propinsi dan Kementerian Pemuda dan Olahraga dari masing masing propinsi (25 peserta)

-            Sosialisasi kegiatan dalam bentuk dokumentasi film kepada pelajar SMU/ Universitas untuk program tahun depan


4.        SPONSOR KHUSUS

Sponsor Khusus yang dimaksud dalam hal ini adalah para pihak yang menanggung kebutuhan per item dari kontingen. Panitia berhak menerima sponsor khusus sesuai dengan kesesuaian akan kebutuhan kontingen. Kontraprestasi yang akan diterima oleh perusahaan tersebut adalah :

Pencantuman logo perusahaan dengan bagian 20% dari tempat yang disediakan untuk publikasi logo sponsor pada media berikut:



Atribut Kontingen (selama program berlangsung)

-            Buku Kontingen









-            Kartu Nama

-            T-Shirt

-            Baju kontingen

Culture Performance

-            Spanduk Culture Performance

-            Soft Copy Indonesia Profile


Target Media Publikasi

-      Kontingen Indonesia, Orang tua Angkat selama program berlangsung

-      Pejabat  di  pemerintahan  Indonesia  dan  Negara  Malaysia  yang  akan

dikunjungi

-      Masyarakat umum ketika di program berlangsung



Demikian penawaran kerja sama yang kami ajukan. Menjadi sebuah kehormatan bagi kami untuk bisa bekerja sama dan sekaligus juga kami ingin menyampaikan jabat erat tertulus dari ke-28 pemuda dari perwakilan Indonesia untuk Program Pertukaran Pemuda Indonesia-Malaysia kepada perusahaan Bapak/Ibu sekalian. Untuk informasi lebih lanjut mengenai kesepakatan kerja sama, dengan tangan terbuka Bapak / Ibu dipersilahkan menghubungi :


……………………………………………

Perwakilan Kontingen Indonesia untuk Program IMYEP 2012

Nama              :............................................

HP                  : ………………………………..

Email/YM     : ………………………………..

FB                  : ………………………………..

Twitter            : ………………………………..

Hormat Kami,

Duta Muda Indonesia

Program Pertukaran Pemuda Indonesia Malaysia tahun 2012
                             @ Copyright IMYEP 2012




















Tidak ada komentar:

Posting Komentar